Kegiatan Pengenalan Kampus (Perkuliahan I) Mahasiswa Baru Tahun 2021

By Admin Web Polhas 08 Sep 2021, 11:26:59 WIB Sekitar Kita
Kegiatan Pengenalan Kampus (Perkuliahan I) Mahasiswa Baru Tahun 2021

Menerima tanggapan baik dari mahasiswa baru Politeknik Harapan Bangsa Surakarta untuk segera memulai perkuliahan. Maka dari itu, tepat pada 6 september 2021 pukul 09.00 kegiatan pertama mahasiswa baru sudah dimulai.

Pengenalan kampus secara offline mematuhi protokol kesehatan dibimbing ketua program studi masing-masing. Manajemen Informatika oleh Bapak Chairullah Naury, S.Kom., M.Kom, Bahasa Inggris oleh Ibu Sri Wahyuni Samaratul Zanah., M.Hum, dan Manajemen Informasi Kesehatan oleh Ibu Ratih Prananingrum, SST., M.Kes.

Kegiatan berjalan dengan lancar, bahkan mahasiswa beradaptasi satu sama lain. Pengumuman kepada mahasiswa baru untuk hari berikutnya adalah pengambilan foto KTM (Kartu Tanda Mahasiswa) dengan berseragam hitam putih. Sementara itu, pembelajaran masih bersifat luring untuk praktikum dan daring untuk teori.

Seluruh anggota Politeknik Harapan Bangsa Surakarta berharap agar pandemi segera berakhir dan suasana perkuliahan semakin hangat kembali. 




Write a Facebook Comment

Komentar dari Facebook

View all comments

Write a comment